Nazca Lines

nasca_hbird1

Nazca Lines adalah kelompok geoglyphs yang paling luarbiasa didunia. Terukir dalam permukaan gurun Pampa sekitar 300 simbol yang terdiri dari garis-garis lurus, bentuk-bentuk geometris dan gambar-gambar binatang dan burung , dan pola ini hanya jelas terlihat dari udara.

Nazca Lines sendiri baru mulai marak diperbincangkan pada era tahun 1920-an, bermula dari cerita penumpang pesawat terbang yang melintas daerah Nazca, mengaku seperti melihat garis-garis samar membentuk berbagai macam bentuk makhluk hidup dengan dimensi yang besar. Tahun 1920-an merupakan era baru dalam penerbangan komersil di wilayah Amerika.

nazca-lines-2Tidak diketahui dengan pasti siapa yang membuat Nazca Lines. Teori utama adalah bahwa peradaban Nazca yang membuatnya, dengan menggunakan peralatan dan teknologi sederhana. Teori ini didukung dengan ditemukannya keramik dan pasak kayu di beberapa ujung garis. Selain itu, beberapa peneliti, seperti Joe Nickell dari Universitas Kentucky, telah membuat ulang garis-garis ini dengan teknologi yang kira-kira tersedia pada masa peradaban Nazca, tanpa bantuan udara.

Salah satu teori tentang tujuan dibuatnya Nazca Lines adalah bahwa orang-orang Nazca itu masyarakat yang religius dan itu dibuat agar dewa-dewa di langit bisa melihat mereka. Beberapa ilmuwan mengatakan salah satu alasan yang paling awal dibangunnya Nazca Lines adalah bahwa mereka dimaksudkan untuk menandai benda-benda angkasa di langit. Hipotesis ini dibantah oleh dua ahli yang berbeda dalam archaeoastronomy, Gerald Hawkins dan Anthony Aveni, mereka berdua menyimpulkan bahwa tidak ada cukup bukti untuk mendukung sebuah penjelasan astronomi. Hingga sekarang tidak ada yang tahu pasti alasan kenapa orang nazca membuat nazca lines.

(en.wikipedia.org, id.wikipedia.org)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *